Apa itu Capsule Wardrobe?
Capsule wardrobe adalah konsep membangun lemari pakaian dengan jumlah item yang terbatas namun serbaguna, sehingga semua pakaian di dalamnya dapat dipadupadankan dengan mudah untuk menciptakan berbagai gaya. Fokus utama dari capsule wardrobe adalah kesederhanaan, efisiensi, dan keberlanjutan. Dengan meningkatnya kepedulian masyarakat terhadap lingkungan, tren ini diprediksi akan terus meningkat.
Konsep ini pertama kali diperkenalkan pada tahun 1970-an oleh seorang butik asal London bernama Susie Faux, yang mengusulkan koleksi kecil pakaian esensial untuk mempermudah gaya hidup. Pada tahun 1980-an, desainer Donna Karan mempopulerkan ide ini melalui koleksi “Seven Easy Pieces,” yang menampilkan pakaian dasar yang bisa dikenakan dengan berbagai cara.
Cara mengembangkan produk untuk tren capsule wardrobe
Fokus pada Keberlanjutan
- Bahan Ramah Lingkungan: Gunakan material seperti linen, TENCELâ„¢, kapas organik, atau daur ulang (recycled polyester).
- Proses Produksi Etis: Transparansi dalam rantai pasok dan pengurangan limbah akan menjadi daya tarik bagi konsumen yang peduli lingkungan.
Desain detail dan warna
- Pilih palet warna serbaguna yaitu warna yang netral seperti putih, beige, hitam, abu-abu, dan navy ditambah dengan warna yang menjadi tren di 2025.
- Buat detail yang multi fungsi seperti potongan reversible, saku besar, atau pakaian 2-in-1 yang dapat dipakai dalam berbagai cara. Pastikan desain nyaman dipakai.
Item Kunci dalam Capsule Wardrobe 2025
- Outerwear: Blazer oversized, jaket trench, dan cardigan panjang.
- Tops: Blus minimalis, kemeja oversized, dan kaos basic berkualitas tinggi.
- Bottoms: Celana tailored, rok midi A-line, dan jeans dengan potongan lurus.
- Dresses: Gaun slip dress serbaguna
- Footwear: Sneakers minimalis, loafers kulit, dan ankle boots klasik.
Tren fashion capsule wardrobe pada tahun 2025 diprediksi akan mengedepankan kombinasi antara kesederhanaan, keberlanjutan, dan gaya personal. Sebagai pelaku bisnis fashion, Anda dapat menjadikan konsep ini sebagai landasan koleksi baru.
Optimalkan pengeolaan bisnis Anda mulai dari manajemen keuangan, kontrol persediaan, transaksi jual beli, hingga kelola data supplier dan pelanggan dengan program toko IPOS 5 ULTIMATE. Fitur lebih lengkap ditambah dengan unlimited aktivasi. Klik gambar berikut untuk informasi lebih lanjut.