” MENGAPA STOK DI PROGRAM IPOS 4.0 JADI MINUS ATAU TIDAK COCOK ? “
Program iPOS 4.0 merupakan Program Perdagangan Retail dan Grosir untuk usaha skala menengah, dimana pperusahaan media komputerisasi yang lebih maju dari sebelumnya.
Program Toko iPOS 4.0 sanggup mengatasi dan memproses data yang banyak, Karena iPOS 4 menggunakan metode Database Client Server. Sehingga Program bisa memproses data dalam jaringan LAN/WiFi yang cepat meskipun dikerjakan secara bersamaan. Program iPOS 4.0 sudah dilengkapi dengan sistem Akuntansi Perusahaan Dagang sehingga memudahkan Anda untuk mengatur stok dan keuangan.
Stok menjadi minus di iPOS 4.0 bisa dikarenakan dari beberapa hal berikut :
1. Salah melakukan Proses Bulanan. Anda harus melakukan proses bulanan dengan benar dari awal sampai akhir.
Proses bulanan berfungsi untuk Rekap Persediaan, Posting Jurnal Akuntansi. Apabila anda belum melakukan proses bulanan maka Data Laporan Akuntansi tidak akan tampil pada Laporan, begitu juga stok juga tidak akan berpindah ke bulan berikutnya, sehingga kemungkinan perhitungan stok Anda salah.
2. Kemungkinan ada Perubahan Satuan, contoh inpu data barang pertamanya menggunakan satuan pcs, kemudian terjadi transaksi, Setelah itu satuan barang diganti lagi.
Contoh : Satuan “pcs” diganti menjadi “dus” .kasus ini akan mengakibatkan kesalaha perhitungan.
Solusinya : silahkan atur kembali satuan agar sama dengan saldo awal transaksi, contoh apabila di data barang satuannya “pcs” ,maka di saldo awal juga harus “pcs” begitu juga pada transaksi lainnya seperti pembelian dan penjualan.
Untuk mengetahui kesalahan ini, bisa dilihat pada kartu stok yang kolomnya tidak berisi angka (blank).
Melakukan Transfer barang tetap gudang/departement sumber sebelum ada stok.
Contoh : Transfer stok dahulu pada Gudang kode “GD” ke “UTM” pada saat transfer stok ada gudang “GD” tidak tersedia.
Solusi : Tambahkan stok dahulu pada gudang sumber sebelum transfer item/barang, bisa dengan pembelian atau item masuk.
Ada kolom minus pada kartu stok. Tetapi pada kolom kartu stok tidak boleh ada Minus
Software Toko iPOS 4.0 ini memang dibuat flexibel sehingga memungkinkan untuk menjual barang tanpa ada stok.
Akan tetapi setelah barang tersedia sebaiknya segera di input dengan catatan tanggal pembelian dibuat sebelum penjualan.
Setelah melakukan perbaikan diatas ,Ulangi kembali proses bulanan dari awal sampai akhir.
Semoga Bermanfaat 🙂